KUALA PEMBUANG – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Zuli Eko Prasetyo menyayangkan terkait rendahnya tingkat partisipasi para anggota dewan yang ada di lembaganya terhadap pelaksanaan vaskinasi yang kini tengah berjalan.
Ia mengatakan, bahkan dari 25 orang jumlah wakil rakyat yang ada di lembaga tersebut, tercatat baru dua orang yang sudah divaksin dan hal itu tentunya sangat disayangkan.
“Saya sangat menyayangkan di DPRD Seruyan itu khususnya untuk jajaran anggota tingkat partisipasi vaksinasinya masih sangat rendah. Baru dua orang wakil rakyat yang sudah menjalani vaksinasi,” katanya, Rabu 16 Juni 2021.
Menyikapi permasalahan tersebut, dirinya sangat berharap kepada kawan-kawan yang ada di DPRD Seruyan yang belum menjalani vaksinasi agar bisa segera divaksin untuk memberikan contoh baik kepada masyarakat.
Hal ini dikarenakan anggota dewan yang juga bisa dikategorikan sebagai tokoh masyarakat haruslah terlebih dahulu memberikan contoh sehingga bisa memotivasi atau mendorong masyarakat untuk ikut berpartisipasi.
Ia mengungkapkan, bahkan sebelumnya pihaknya telah melaksanakan agenda vaksinasi di kantor sekretariat, akan tetapi partisipasi dari kawan-kawan anggota dewan masih sangat rendah.
“Yang sudah divaksin itu baru saya dan Pak Benyamin Pasambe. Dalam waktu dekat saya akan koordinasi lagi dengan Dinkes untuk melaksanakan vaksinasi sekali lagi di kantor, mudah-mudahan tingkat partisipasinya meningkat,” harapnya.
(ald/matakalteng.com)
Dapatkan konten "Sayangkan Tingkat Partisipasi Wakil Rakyat Dalam Vaksinasi Masih Rendah" dengan mengirim permintaan melalui email konten@matakalteng.co.id
Discussion about this post