PONTIANAK – Keikutsertaan mobil hias Kafilah Kalimantan Tengah (Kalteng) pada pawai taaruf Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke-XXV tingkat nasional di Pontianak Kalimantan Barat (Kalbar) memukau masyarakat setempat dan banyak mendapat pujian dari berbagai pihak.
Kegiatan ini berlangsung di kawasan Kantor Gubernur Kalbar pada Sabtu 29 Juni 2019 pagi. Mobil hias Kalteng pada kesempatan ini menampilkan ornamen Burung Tingang dibarengi dengan berbagai unsur lainnya.
Dari kejauhan mobil ini nampak menampilkan replika Masjid berbalut rotan yang berada pada bagian tengah hingga belakang mobil. Hal ini tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi kegiatan tersebut, karena dibuat dari sumber daya alam lokal yang banyak terdapat di Kalteng.
Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kalteng Nuryakin menjelaskan, mobil hias asal Kalteng sengaja menampilkan perahu burung Tingang dengan berbagai unsur dan ornamen yang bercirikan khas daerah.
Disisi lain, pihaknya ingin menyampaikan pesan kepada seluruh lapisan masyarakat, tentang upaya menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan memelihara jalinan silaturahmi antar sesama.
“Kami kolaborasikan mobil hias ini baik dari Burung Tingang, kitab suci Al Quran, masjid yang terbuat dari rotan, peta Indonesia hingga sejumlah warna yang memiliki makna tertentu,” ungkapnya.
Sementara Arif slaah satu warga setempat ketika diwawancarai matakalteng.com mengatakan mobil hias Kalteng sangat menarik. Karena banyak ornamen ditampilkan dan kesannya sangat luar biasa ada makna tertanam didalamnya.
“Burung Tingang ini simbol daerah. Ini memang perlu dilestarikan,” terangnya, sambil menunggu persiapan kegiatan selanjutnya yakni pembukaan STQ di arena utama malam ini.
(nt/matakalteng.com)
Reproduction and distribution of https://www.matakalteng.com/?p=2928 content to other sites is prohibited without permission.
More information, please contact us.
Discussion about this post