SAMPIT – Ribuan masyarakat Kota Sampit, serbu pasar Ramadhan yang ada di Taman Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Pasar Ramadhan tersebut disambut baik oleh warga Sampit khususnya.
Dari pantauan wartawan ini, tampak ribuan warga memadati pasar. Pengunjung membeludak sejak pasar dibuka oleh Bupati Halikinnor pada Kamis 23 Maret 2023 sore.
Salah seorang warga, Rizky mengatakan, Pasar Ramadhan di taman kota Sampit ini positif bagi dirinya dan istrinya. Keberadaan pasar musiman setiap bulan Ramadhan ini membantunya ketika hendak mencari ikan dan takjil persiapan berbuka puasa, sehingga warga yang tidak mau repot bisa langsung ke Taman Kota Sampit.
“Syukur alhamdulillah dengan adanya pasar ini kita sebagai masyarakat khusus umat muslim tidak capek-capek lagi untuk memasak kolak dan lain sebagainya, karena di pasar ini aneka makan sudah tersedia, walaupun tidak gratis,” ungkap Rizky saat diwawancarai wartawan ini, Kamis 23 Maret 2023.
Keberadaan pasar Ramadhan ini bukan hanya menjadi tempat memburu takjil untuk berbuka puasa, tetapi juga jadi tempat ngabuburit karena lokasinya yang bersih berada Adi Taman Kota Sampit. “Suasananya ini membuat kami rindu, apalagi pasar seperti ini cuma ada pada bulan suci Ramadhan,” ujarnya.
“Kami berharap Pasar Ramadhan ini juga menampilkan produk-produk kuliner lokal sehingga menumbuhkan kecintaan kita terhadap kuliner khas Kotim,” harapnya.
(gus/matakalteng.com)
Discussion about this post