SAMPIT – Berbagai atraksi meriahkan perayaan HUT ke-73 Bhayangkara di Lapangan Sepak Bola Kecamatan Parenggean Kabupaten Kotawaringin Timur, Rabu 10 Juli 2019.
Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel, langsung menjadi inspektur upacara. Tampak hadir para camat wilayah Utara, serta seluruh Kepala Desa yang ada di wilayah Kecamatan Parenggean serta ribuan masyarakat juga turut hadir dalam acara tersebut.
“Saya memilih menggelar acara puncaknya disini, karena Polri harus lebih dekat lagi dengan masyarakat,” ucap Rommel.
Dikatakan Rommel, keberadaan anggota Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman. Peran masyarakat dan pemerintah daerah sangat penting bagi Polri dalam membantu tugas pokoknya yakni menegakan hukum yang adil untuk masyarakat Bumi Habaring Hurung.
Dari pantauan matakalteng.com di lokasi, HUT Korps Bhayangkara menampilkan berbagai atraksi kesenian Nusantara dari masyarakat Kotim yang multi etnis. Diantaranya, marching band, tarian nusantara, tari bali, tari dayak pelaman, kuda lumping, yang menghibur para tamu dan ribuan masyarakat yang sudah memadati Lapangan Bola Parenggean.
(ary/matakalteng.com)
Reproduction and distribution of https://www.matakalteng.com/?p=3341 content to other sites is prohibited without permission.
More information, please contact us.
Discussion about this post