KUALA KURUN – Hasil reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) daerah pemilihan (dapil) III yakni Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara (Kahut), Damang Batu, dan Miri Manasa pada 3-8 Februari 2020. Masyarakat mendesak untuk segera dilakukan perbaikan ruas jalan di Kecamatan Miri Manasa dan Damang Batu.
”Di dua kecamatan itu, terjadi kerusakan jalan yang sangat parah, baik itu dari Kahut menuju Miri Manasa dan Kahut menuju Damang Batu. Terlebih di musim penghujan, kondisi kedua ruas jalan itu licin dan berlumpur” ucap Anggota DPRD Kabupaten Gumas Untung Jaya Bangas, Minggu 9 Februari 2020.
Politikus Partai Demokrat ini menuturkan, kondisi infrastruktur jalan yang demikian, berdampak pada mobilisasi masyarakat Kecamatan Damang Batu dan Miri Manasa yang ingin ke Kahut serta Kota Kuala Kurun.
”Apabila ada masyarakat yang ingin ke Kecamatan Kahut dan Kota Kuala Kurun, mereka harus menggunakan fasilitas kendaraan dobel gardan untuk melintas di ruas jalan itu,” ujarnya.
Pada tahun 2020 ini, sudah dianggarkan dana untuk perbaikan dua ruas jalan itu dengan kontrak multiyears, masing-masing Rp 80 miliar dari Kecamatan Kahut menuju Miri Manasa, dan Rp 50 miliar dari Kecamatan Kahut menuju Damang Batu.
”Karena sudah masuk dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2020, kami minta kepada Dinas Pekerjaan (DPU) setempat untuk segera melakukan proses lelang terhadap pengerjaan proyek itu,” tegasnya.
Sejauh ini, DPRD melihat ada terjadi keterlambatan oleh DPU setempat. Pasalnya, sampai saat ini belum ada persiapan yang dilakukan, terutama menyiapkan Peraturan Daerah (Perda) yang menjadi salah satu syarat untuk pelaksanaan kontrak proyek multiyers itu.
”Sekali lagi, kami ingatkan DPU untuk segera menyiapkan semua yang berkaitan dengan program dan kegiatan, khususnya infrastruktur jalan, karena masyarakat sangat membutuhkan,” tukasnya.
(sid/matakalteng.com)
Dapatkan konten "Jalan Di Dapil III Rusak Parah" dengan mengirim permintaan melalui email konten@matakalteng.co.id
Discussion about this post