TAMIANG LAYANG – Wakil Bupati Kabupaten Barito Timur (Bartim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Habib Said Abdul Saleh, merayakan ulang tahun (Ultah) ke-54 dengan acara syukuran sederhana di rumah dinasnya di Jalan Ahmad Yani, Tamianglayang, Senin 5 Desember 2022.
Bertambahnya usia orang nomor dua di kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalalawah tersebut mendapat apresiasi berbagai pihak. Ada yang datang hanya sekadar mengucapkan selamat. Ada pula yang membawa kado, termasuk kue ulang tahun.
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh rekan-rekan serta segenap masyarakat Bartim atas berkenannya hadir dalam syukuran yang diselenggarakan sederhana ini. Muda-mudahan kita semua diberikan umur panjang dan kesehatan, serta rejeki melimpah,” ujar Habib Said Abdul Saleh dalam kesempatan bahagia tersebut.
Wabup Habib Said Abdul Saleh mohon, dengan bertambahnya usianya ini agar terus didukung dan didoakan, sehingga menjadi sosok pemimpin yang amanah. Habib Said Abdul Saleh juga menyampaikan harapannya, agar di sisa akhir masa jabatannya, program dan visi misi dalam pembangunan daerah bisa diwujudkan.
“Saya mohon doanya, agar bersama Bapak Bupati Ampera AY Mebas bisa menjalankan roda pemerintahan sampai selesai,” ujarnya. Dalam syukuran milad Wabup Habib Said Abdul Saleh Ke 54 ini, tidak hanya jajaran pegawai pemerintah daerah yang menyempatkan hadir. Nampak pula hadir para pejabat dan pegawai dari instansi vertikal, perbankan, dan pimpinan beberapa perusahaan.
(vi/matakalteng.com)
Reproduction and distribution of https://www.matakalteng.com/?p=99584 content to other sites is prohibited without permission.
More information, please contact us.
Discussion about this post